Wednesday, November 23, 2011

Mengapa Air Laut Asin?

Lima per tujuh bagian dari permukaan bumi ini merupakan samudera luas yang penuh air dengan rasanya yang asin. Setiap saat tanpa pernah berhenti, berjuta-juta sungai yang besar dan kecil menumpahkan dan melemparkan berjuta-juta ton kotoran ke laut yang asin itu. Kalau sekiranya air laut itu tidak asin, kotoran-kotoran itu akan mengeluarkan bau yang sangat busuk, sehingga dalam beberapa bulan saja seluruh air laut itu akan menjadi busuk, sebusuk-busuknya. Dan setiap ruang di permukaan bumi ini akan penuh dengan bau yang busuk itu, sehingga bukan saja akan merusak kesehatan, tetapi malah akan memusnahkan seluruh kehidupan di permukaan bumi ini.


Dengan air laut yang asin itu, Allah telah melindungi segala kehidupan di muka bumi ini. Satu perlindungan yang tak kurang penting dan hebatnya dengan terjadinya malam dan siang, perputaran bumi yang menimbulkan musim-musim itu.

Ditulis oleh Bey Arifin dalam buku Samudera al-Fatihah halaman 25.

No comments:

Post a Comment